Okeyboss.com,Bangka Belitung– Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari berbagai wilayah pertambangan timah sebagai tumpuan hidup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Tambang rakyat adalah usaha pertambangan skala kecil yang dilakukan oleh masyarakat setempat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Tambang rakyat dapat dilakukan secara gotong-royong menggunakan alat-alat sederhana.
Namun demikian,di balik kontribusinya terhadap pertumbuhan perekonomian Bangka Belitung, aktivitas pertambangan timah terus menjadi perdebatan hangat yang melibatkan berbagai pihak, baik masyarakat, pemerintah, maupun aparat penegak hukum.
Pro terhadap pertambangan timah: Sebagai Penopang Ekonomi Masyarakat Bagi para penambang dan keluarga mereka, tambang timah adalah sebagai tulang punggung perekonomian.
Sebagian besar warga Bangka Belitung sangat menggantungkan hidup dari hasil tambang, baik sebagai penambang tradisional maupun pekerja di tambang besar.
Aktivitas pertambangan timah tersebut mampu menciptakan lapangan kerja, menggerakkan sektor pertumbuhan ekonomi lainnya, seperti jasa transportasi serta perdagangan serta memberikan kontribusi yang sangat signifikan pada pendapatan daerah.
Sedangkan bagi kelompok pro pertambangan timah,Pertambangan timah adalah Sebagai harapan serta keberlangsungan hidup, sehingga mereka akan cenderung mendukung regulasi yang memungkinkan aktivitas pertambangan timah terus berlangsung.