Dengan kesadaran bersama, pro-kontra yang terjadi selama ini dapat diredam serta memberi keseimbangan antara manfaat ekonomi dan pelestarian lingkungan dapat tercapai. Tambang timah di Bangka Belitung adalah berkah sekaligus tantangan.
Di satu sisi, pertambangan timah dijadikan sebagai tumpuan hidup sebagian besar masyarakat, tetapi di satu sisi lainnya, pertambangan timah juga meninggalkan jejak kerusakan yang mendalam. Pro-kontra ini membutuhkan penanganan yang bijak dan tegas dari seluruh pihak.
Dengan adanya regulasi yang tepat, pengawasan yang ketat,serta kesadaran kolektif sangat diharapkan aktivitas tambang timah dapat berjalan beriringan dengan pelestarian lingkungan untuk masa depan Bangka Belitung menjadi lebih baik.(PJL)